Penggunaan SMS (short message service) saat ini memang sudah menurun, masyarakat berpindah ke aplikasi lain yang fungsinya tidak hanya untuk berkirim pesan text, seperti WhatsApp, Line dan media sosial lainnya.
Tetapi tetap masih banyak orang yang menggunakan SMS, untuk urusan tertentu dengan alasan SMS lebih praktis, fokus ke pesan text tidak terganggu hal-hal lain yang tidak perlu.
Untuk anda yang masih menggunakan SMS untuk urusan pribadi ataupun bisnis, sementara anda juga selalu sibuk di depan komputer. Agar tidak terlambat membuka kalau ada SMS penting maka caranya SMSnya harus dapat juga dibuka di komputer.
Solusinya untuk anda yang menggunakan smartphone Android yaitu menggunakan Android messages for web. Dengan Android messages for web anda dapat menerima, menulis dan mengirim SMS menggunakan browser komputer sebagaimana yang biasa dilakukan menggunakan handphone.
Untuk kirim dan terima SMS, Android message for Web tetap menggunakan nomor telephone yang ada di smartphonenya, jadi fungsinya seperti remote, kirim dan terima SMS yang biasa dilakukan di handphone sekarang dilakukan di browser komputer.
Sebelum dapat membuka SMS di komputer, Aplikasi SMS yang ada di smartphonenya harus menggunakan Android Messages ( aplikasi Android Messages menggantikan aplikasi SMS bawaan smartphone). kelebihannya diantaranya ada menu archiving, ada SMS web yang saya bahas di postingan ini.
Kalau belum tersedia di Smartphone anda, Silakan instal Android Messages dengan masuk ke Play Store dan cari aplikasi dengan menggunakan kata kunci : Android Messages. Kalau sudah muncul silakan instal.
Ketika aplikasi dijalankan akan muncul warning/notifikasi yang menyatakan bahwa aplikasi SMS akan diambil alih oleh aplikasi Android messages..pilih YES.
Kalau sudah menekan tombol YES maka aplikasi SMS, membaca dan mengirim SMS sudah diambil alih oleh Android Messages.
Untuk menjalankan SMS di komputer:
1. Di komputer. Jalankan browser Internet, terserah anda mau yang mana sesuai dengan yang biasa anda pakai, Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Microsoft Edge, dll
2. Buka alamat https://messages.android.com/
3. Di Smartphone Android. Buka Messages (SMS) , tap/sentuh pada icon menu (3 titik vertikal), kemudian pilih 'Messages for web'. kemudian tap pada tombol Scan QR Code.
Ada warning menanyakan 'Allow Messages to take pictures and record video?', pilihAllow
4. Arahkan camera smartphone ke QR code yang tampil di layar komputer (yang ada pada langkah 2).
Setelah berhasil membaca QR code maka di layar komputer tampil aplikasi SMS, lengkap dengan inbox sms dan kontak sesuai dengan yang ada di smartphone.
Sekarang anda sudah dapat melakukan aktifitas SMS mengirim dan menerima melalui browser di komputer.
Smartphone dan komputernya harus terus terhubung ke Internet.
No comments:
Post a Comment