--> Cara Memberi Password pada File Compress RAR/ZIP di Laptop | INFO TEKNOLOGI

tips and trick


About

JANGAN LUPA FOLLOW BLOG INI

Sunday, March 24, 2019

Cara Memberi Password pada File Compress RAR/ZIP di Laptop

| Sunday, March 24, 2019
Tips dan trik mudah dan cepat memberi pengaman kata sandi pada file rar atau zip yang akan dibuat di pc dan komputer - Mungkin disini anda telah berhasil Membuat File RAR/ZIP di perangkat sobat. Namun file rar tersebut dirasa belum cukup. Orang orang masih bisa membuka file yang di kompres tersebut tanpa sepengetahuan kita sehingga anda perlu melindungi atau protect file compress tadi dengan memberikan password. Saya pun demikian, jika dirasa file rar yang saya buat tersebut penting dan tidak harus dilihat oleh orang banyak, maka salah satu alan yang akan saya pakai adalah membuat file rar kemudian memberikannya password. Tentunya ini menjadi alasan keamanan sendiri dimana kalian setuju agar file file kalian aman dari tangan tangan jahil orang orang.

Untuk sebahagian blogger (pemilik situs atau blog) yang memiliki tema Download, biasa mereka meletakkan file download mereka dengan format .zip atau .rar kemudian memberikan password pada file tersebut. Password tersebut biasa menggunakan url (domain) situs mereka seperti bagas31.com atau lainnya. Hal itu merupakan salah satu trik promosi agar orang orang ingat situs download asal file tersebut. Atau anda hanya bisa memberikan password di file rar yang dibuat agar tidak bisa dibaca oleh orang orang yang tidak berkepentingan. Perlu anda ingat bahwa tips memproteksi file rar di pc ini dapat anda praktek dan lakukan di perangkat kalian seperti laptop (asus, acer, axio, lenovo, hp, ect..), pc atau komputer kalian yang bersistem operasi windows, baik itu windows 10, 7, 8/8.1 hingga windows XP. Untuk sistem operasi mac dan linux, belum bisa mengikuti trik membuat password pada file .rar.

Seperti pada sebelumnyayang anda perlu persiapkan adalah aplikasi compress yang bernama WinRAR yang mungkin saja telah terinstall di pc kalian. Jika belum ada WinRAR, silahkan download di situs resminya lalu install. Oke, sekarang saya telah menganggap anda mengetahui cara membuat file rar tanpa password. Jika belum, silahkan baca di artikel cara buat file rar tadi. Ketika kotak task Archive name and parameters terbuka, silahkan klik tombol Set password... sehingga akan muncul box satu lagi yang bernama Enter Password. Silahkan masukan saja password kalian yang diinginkan. Misalkan disini saya memberi password 123456, centang Show password untuk melihat password yang diketikkan dan centang juga Encrypt file names untuk mengenskripsi nama file biar lebih aman dan tidak terdeteksi. Lihat gambar full disini.
Jika dirasa sudah cukup, silahkan klik tombol OK dan OK lagi pada  Archive name and parameters tadi dan secara otomatis folder (kasus ini saya punya PROGRAM.rar) yang berekstensi .rar dibuat. Anda tunggu saja. Lama kompres tergantung dari file asli yang akan dicompres. Semakin besar file yang di kompres, maka semakin lama pula waktu yang diperlukan. Anda tinggal menunggu saja. Jika sudah selesai compresnya, maka anda akan melihat file yang berhasil tadi dalam format .rar (PROGRAM.rar) yang bericon tumpukan buku berwarna. Silahkan buka file rar tersebut dengan mengklik dua kali secara cepat. Anda akan melihat kotak Enter password muncul. Di kotak tersebut anda harus mengisi dengan password yang anda buat tadi (kasus tadi adalah 12345) lalu klik OK sehingga file rar bisa dibuka dan di ekstrak.

Jika anda salah memasukan password, maka anda akan menemukan pesan error atau tidak dapat diakses. Anda harus memasukan password yang benar. Bagaimana, mudah bukan tips dan trik mengenai cara membuat file rar dengan password yang saya berikan ini bukan? Untuk itu, jika anda masih mengelami kebingugan terhadap artikel cara pakai password di rar, silahkan bertanya langsung di kolom komentar yang telah saya sediakan dibawah ini. Sekian, semoga artikel singkat mengenai trik memberikan password di zip ini bermanfaat bagi anda. Sampai jumpa bertemu lagi di artikel yang akan saya publish nanti. Sekian...

Related Posts

No comments:

Post a Comment